Gempa Dahsyat Jepang Cukup Kuat Untuk Menggeser Poros Bumi


Banyak media melaporkan bahwa gempa Bumi 8,9 skala Richter di Jepang pada 11 Maret 2011 lalu mungkin telah menggeser poros Bumi sekitar 8 sampai 10 cm. Penyelidikan lebih lanjut mengenai ini akan diumumkan minggu depan oleh EarthSky.


Sumbu rotasi Bumi miring pada sudut 23,5 derajat relatif terhadap bidang orbit di mana Bumi bergerak mengelilingi Matahari. kemiringan inilah yang menyebabkan terjadinya empat musim.

Kemiringan pada sumbu Bumi sangat dipengaruhi oleh distribusi penyebaran massa pada beberapa tempat. Sejumlah besar massa tanah dan lapisan es di belahan Bumi utara membuat Bumi menjadi berat pada bagian atasnya. Kekuatan yang sangat besar seperti dari dorongan gempa Bumi atau hantaman  asteroid dapat mengubah distribusi massa tanah dan mengubah sumbu Bumi.

Ketika terjadi perubahan sumbu Bumi, rotasi harian Bumi dapat menjadi cepat atau menjadi lambat, seperti beberapa kasus gempa dahsyat sebelumnya yang dilaporkan oleh National Geographic News antara lain:
  • Gempa Bumi berkekuatan 8,8 yang terjadi di Chili pada bulan Februari 2010 menggeser poros Bumi sebesar 7,6 cm dan memperpendek panjang hari menjadi 1,26 sepersejuta detik.
  • Gempa Bumi berkekuatan 9.1 yang terjadi di Sumatera pada Desember 2004 menggeser poros Bumi sebesar 7,0 cm dan memperpendek panjang hari menjadi 6,8 sepersejuta detik.
Perubahan kecil dalam kemiringan sumbu Bumi yang disebabkan oleh gempa besar tidak akan memiliki pengaruh yang nyata pada kehidupan kita sehari-hari, karena perubahan ini tidak berfungsi untuk menggambarkan daya yang dapat dilepaskan oleh bencana alam.

Sumber: Earthsky

Artikel Terkait


Selamat! anda sudah membaca ocehan ga jelas dari saya. Silahakan di copy atau disebarkan ke tempat lain jika dirasa ocehan ini bermanfaat bagi orang lain, tapi jangan lupa sertakan link sumber dari blog ini yaitu blog TheCampurAduk. Terimakasih.
Mau dapat update ocehan TheCampurAduk via email?

4 comments:

Anonim mengatakan...

kenapa harus bergeser yah?

belanja mengatakan...

Serem juga ya >.< Lama2 bumi bisa jadi vertikal. Kalau sudah begitu, bagaimana musim di bumi nanti.

Ego Dasa mengatakan...

bahaya juga gempa yang ada selama ini.mas saya punya saran sebaiknya blog mas ini dibuat aja daftar isinya tapi daftar isinya dihomepage biar pengunjung lebih mudah melihat artikelnya.

Ego Dasa mengatakan...

ternyata ngeri juga.walau dampaknya gak berasa.

Posting Komentar

Silahkan komen, atau kalau ada yang mau tukeran link blog, saya akan sangat senang sekali. Tinggalkan saja koment tukeran link di salah satu post, pasti akan saya tanggapi. Terimakasih.